Pabrik Gula Bantul , Yogyakarta

 Pabrik Gula Bantul  (PG Djeboegan), Yogyakarta

Di daerah Bantul pernah berdiri pabrik gula "Bantoel" yang lokasinya diperkirakan disekitar Desa Trirenggo Kecamatan Bantul Kabupaten Bantul. Pabrik gula ini juga sering disebut PG Djeboegan.

Peta Suikerfabeirk (SF)  Bantoel dalam peta Bantoel Vorstenlanden 1928 .Skala 1: 50.000. 
Sumber peta : KITLV/ dcm

Peta SF Bantoel dalam  Google maps sateliteview  2024 . Sumber : google maps 


PG ini menurut informasi dari Handboek voor cultuur en handels ondernemingingen in Nederlandch Indie 1896 halaman 56 didirikan oleh F.W. Wieseman pada tahun 1890 , sedangkan adminsitrateur pada sekitar tahun 1895-1898 adalah Pieter Melior Dom.



Aanpeg op de suikerfabreiek Bantoel te Djokjakarta door Jaarboek voor suikerfabrikanten op Java   1909-1910 . Bron : Delpher 


Pieter Melior Dom adalah Administrateur PG Bantool disekitar tahun 1895-1898  Foto oleh Kassian Cephas. Sumber foto :  KITLV

Berdasar pada informasi pada buku Jaarboek voor suikerfabrikanten op Java 1909-1910, pada sekitar tahun 1909 pabrik ini dimiliki oleh Naaml. Venn, landbouw - Maatij Bantool "s Gravenhage sedang pengelola (Beheer of in Consignatie) oleh Internationale Crediet en Handelsvereeniging "Rotterdam' dan memiliki kebon tebu seluas 689 bouws atau sekitar 489 hektar. Administratuer PG ini pada sekitar tahun 1910 pernah di pegang pula oleh Frederik Wilhelm Pijnacker Hordijk (1876-1923).


Frederik Willem Wieseman,   pembuka perkebunan di Tanjungtirto dan Beran dan pendiri PG Bantool. Sumber text: Ingestoken in het fotoalbum aangeboden aan JM Pijnacker Hordijk a in 1886 door K Cepas . Sumber foto: Rijksmuseum



J.M. Pijnacker Hordijk Ingestoken in het fotoalbum aangeboden aan J.M. Pijnacker Hordijk in 1886 door K Cephas .
Pada sekitar tahun 1910 J.M. Pijnacker Hordijk pernah menjabat sebagai administrateur PG Bantool.
Sumber foto  : Rijksmuseum



KITLV A619 - Personeel van de suikerfabriek Bantool bezuiden Jogjakarta 1900 door Cephas
Bron: KITLV


KITLV A619 - Suikerfabriek Bantool bezuiden Jogjakarta 1900 door Cephas.
Bron: KITLV


Aanpeg op de suikerfabreiek Bantoel te Djokjakarta door Jaarboek voor suikerfabrikanten op Java   1909-1910 Bron  : delpher

Bangunan pabrik gula ini sekarang sudah tidak ada lagi bekasnya. Dilokasi bekas komplek pabrik ini sekarang digunakan oleh berbagai macam bangunan sarana umum seperti SMAN II Bantul, SMPN I Bantul, Kejaksanaan Negeri Bantul.


SMAN 2 Bantul eks lokasi Pabrik gula Bantool tshun 2023 . Sumber foto: Petrus Seno


Tugu Tetenger Batalion 01 di sekitar lokasi eks PG Bantool tahun 2023 . Sumber foto: Petrus Seno

Sumber text: Handboek voor cultuur- en handels-ondernemingen in Nederlandsch-Indiƫ 1896, Jaarboek voor suikerfabrikanten op Java 1909-1910.

Sumber foto: KITLV, TROPENMUSEUM, Petrus Seno, Delpher, Google maps.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Suikerfabriek De Maas te Besoeki

Iklan peralatan industri gula tahun 1909 an

Pabrik Gula Tempo Doeloe